Minggu, 20 September 2015

Day 1 - 06 Sep 2015 Batam-Singapura-JB-KLIA2 (Korea Trip 2015)

Bandara baru KLIA2.

Karena kita naik Air Asia yang berangkatnya dari Kuala Lumpur (KL) menuju Seoul, otomatis kita mesti ke KL dulu dari Batam. Sebelum berangkat saya uda cari info diinternet bagaimana cara termurah ke bandara KLIA2 dari Batam. Caranya adalah dengan menyebrang ke Singapura, lalu lanjut ke Johor Bahru (JB) Malaysia, dari JB kami akan naik bus yang langsung bertujuan ke bandara KLIA2 Kuala lumpur. Pesawat Air Asia tujuan Seoul yang kami tumpangi berangkat tgl 7 Sep 2015 jam 01.00 AM dini hari. Otomatis kami sudah mesti berada di bandara KLIA2 paling telat malam hari tanggal 6 Sep 2015. Jadinya kami pagi-pagi sekali uda nongkrong di Pelabuhan Ferri Batam Center untuk naik Ferri paling pagi jam 6 ke Singapore.

Malam sebelum berangkat saya sempat cek lagi tiket bus dari Johor Bahru ke KLIA2 di www.easybook.com tapi ternyata tiket pagi dan siang tanggal 6 Sep 2015 sudah tidak tersedia. Lalu cek disitus yang sama untuk keberangkatan dari Singapura ke KLIA2 masih ada tapi sisa yang jam 9 pagi, wah riskan sekali untuk mengejar bus pagi ini karena sesuai jadwal kami baru tiba di Harbourfront Singapura jam 8.30 pagi. Rasanya sulit untuk mengejar dengan waktu sesempit itu. Dan untuk harga tiket bus sendiri keberangkatan dari Singapura jauh lebih mahal karena menggunakan Dollar Singapura, perbandingannya tiket bus dari Singapura ke KLIA2 adalah $36 (sekitar 360ribu) sedangkan tiket bus dari Johor Bahru ke KLIA2 hanya RM59 (sekitar 200ribu).  Jadi saya memang dari awal prepare untk naik bus dari Johor Bahru saja, toh dari Singapura ke Johor cuma bayar Sing$1.60 perorang dengan bus SBS 160/170. 

Untunglah setelah browsing ketemu situs salah satu bus Malaysia, yang juga menyediakan layanan bus dari Johor Bahru ke KLIA2 nama busnya YOYO http://www.yoyo.my/Home_en.aspx. Saat cek disitus ini ternyata masih ada seat untuk keberangkatan besok hari jam 11.00, 13.00 dan 15.00 siang jadi kami sedikit lega dan optimis bisa mengejar waktu sampai di terminal bus Tuanku Tun Aminah Johor Bahru siang hari. Kami memang mesti naik bus yang siang hari agar malam sudah berada di KLIA2, perjalanan dengan bus dari JB ke KLIA2 kurang lebih 4-5jam. Untuk terminal bus menuju bandara KLIA/KLIA2 dari Johor Bahru memang berbeda dengan terminal bus untuk tujuan Malaysia lainnya yang biasanya ada di terminal bus Larkin, tapi untuk bus tujuan bandara KLIA/KLIA2 terminal bus yang dipakai adalah terminal bus Tuanku Tun Aminah (TUTA). Ohya saya memutuskan untuk beli tiket bus ditempat saja bukan secara online, karena melihat ketersediaan kursi bus cukup banyak.

Sesampainya di Singapura, kami langsung bergegas ke stasiun MRT Kranji, untuk menunggu Bus SBS 160/170 menuju Johor Bahru. Tiba di stasiun Kranji, pas banget busnya sedang masukin penumpang, untung masih ada space buat kita berdua jadinya kita langsung hop naik keatas bus dan bayar $3.20 buat sampai di JB Sentral. Jangan lupa tiket bus yang dikasi jangan sampai hilang karena akan ditunjukkan lagi ke kenek bus nya saat kita turun di imigrasi Singapura di Woodlands. Kalau ga, kita mesti bayar tiket bus lagi. Seperti biasa nanti kita bakal melewati imigrasi Singapura di Woodlands, jangan lupa turun beserta semua bawaan untuk cap paspor. Setelah beres cap paspor, nanti antri lagi untuk naik bus SBS 160/170 yang akan mengantar kita ke Johor Bahru. Karena tujuan saya adalah JB Sentral, jadi saat sampai di imigrasi Malaysia Johor, saya langsung turun aja ke terminal bis nya untuk mencari bus umum yang akan mengantarkan saya dan suami ke terminal bus TUTA tempat bus YOYO tujuan ke KLIA2. Sempat nanya beberapa kali, akhirnya ketemu juga bus tujuan JB Sentral-TUTA, yaitu bus no.1B. Harga tiket bus dari JB Sentral ke TUTA RM2.50 perorang. Perjalanan kurang lebih 1 jam, karena bus ngetem dulu di JB sentral dan beberapa kali berhenti di bus stop.

Lucunya si supir bus ternyata lupa kalo kami mau ke terminal bus TUTA, untung ada 2 orang ibu-ibu yang teriak ke kami kalo kita uda sampai di terminal bus TUTA jadi kami disuruh turun he.he.. Makasih buat ibu-ibu itu, kalau ga bisa bablas tu terminal bus, soalnya terminal bus TUTA ini terminal kecil dan tidak kelihatan dari jalan utama. Alhamdulillah ada saja pertolongan Tuhan, ga nyangka 2 ibu-ibu belakang itu sempat dengar pas kami bilang mau turun di terminal bus TUTA karena mau ke bandara KLIA2. Kita sampai di TUTA jam 12 siang, kami langsung ke menuju counter bus YOYO, sempat juga melihat ada 1 bus YOYO yang sedang parkir. Untunglah masih ada seat kosong untuk bus jam 13.00 kami langsung beli 2 tiket bus menuju bandara KLIA2 seharga RM59 perorang. Harga yang tertera di website sama dengan harga jika kita membeli tiket bus secara langsung di counter bus ini. Sebenarnya masih ada merk-merk bus yang lain dengan tujuan JB-KLIA2, jadi kita bisa memilih dan harga tiketnya pun sama RM59 perorang.

Suasana counter penjualan di TUTA.

Ini counter bus YOYO yang kami naiki dari JB-KLIA2.
Beres urusan tiket bus ke KLIA2 kami baru sedikit lega, lalu kita berdua beranjak mau cari makan di pujasera dekat terminal TUTA. Tapi sayang sekali masakan melayunya uda tutup, karena uda habis. Selebihnya yang jual masakan chinese semua, jadi ragu dengan kehalalannya. Jadinya kita cuma beli teh tarik plus roti buat makan siang. Trus saya bilang ke bang Tomi, sabar ya bang tar biasanya bus kita berhenti ditempat makan kok ditengah-tengah perjalanan. Jam 12.45 kita uda dipersilakan untuk naik bus. Busnya penuh dengan penumpang, kapasitas bus ini 30 orang, dengan layout kursi 2-1 seperti bus executive di Indonesia. Tapi sayang ga da toilet diatas bus, jadi jangan lupa pipis dulu sebelum berangkat ya.

Bus YOYO yang akan kami naiki uda parkir di terminal TUTA.

Bus lain juga bisa jadi alternatif.
Tiket bus YOYO.
Setelah hampir 2 jam perjalanan bus berhenti, tapi ternyata tidak ditempat makan, hanya berhenti di rest area highway yang ada toiletnya. Karena penasaran saya tanya ke supir bus nya, apa kita berhenti untuk makan? Lalu supirnya bilang ga, karena bus penuh. Tapi kalau busnya mesti ambil penumpang lagi di Yong Peng baru kita ada berhenti ditempat makan gitu katanya. Asli kecewa euy dengernya karena jujur saya dan suami laper he..he.. Akhirnya sisa perjalanan kami makan cemilan yang memang uda dibawa dari Batam he..he..

Sekitar jam 17.30 kami sampai di bandara KLIA2 Kuala Lumpur. Ini kali pertama kita mencoba naik bus dari Johor Bahru ke KLIA2. Dan kali pertama juga berangkat dari bandara KLIA2 ini, karena seperti yang kita tahu bandara sebelumnya untuk air asia adalah di LCCT. Cukup senang melihat bandara baru dan modern ini. Malah kesan yang kami dapat bandara KLIA2 lebih keren dari KLIA, mungkin karena bandara ini baru. Turun bus, sempat nanya ke counter bus di bandara ini, apakah ada bus dari KLIA2 ke Singapura, lalu nanya juga berapa harga tiketnya. Ternyata kalau beli dari KLIA2 ke Singapura harga tiketnya jauh lebih murah yaitu RM60 per-orang, beda jauh kalo arah sebaliknya yang pakai dollar Singapura $36. Oke fix besok pas balik kita lebih santai karena ambil tiket bus dari KLIA2 langsung ke Singapura.

Karena laper, kita langsung cari makan. Dasar perut Indonesia nyarinya nasi, jadinya kita beli KFC deh. Eh pas makan KFC banyak banget org yang bawa kardus keripik sanjai Bukittinggi he..he.. Ini orang-orang Malaysia yang baru pulang kampung dari Padang. Ga berasa lagi di luar negeri nih kalo di Malaysia he..he.. Selesai makan nyari mushola buat sholat, sempat juga lihat di KLIA2 ini ada fasilitas shower room buat orang-orang transit yang mau mandi.

Karena kami baru bisa check in jam 9 malam, jadinya kita explore ni bandara deh. Sambil nunggu waktu check in. Jadi tau kalo ada foodcourt yang enak-enak makanannya disini, jadi tar balik dari Seoul uda kepikiran mau makan disana tar he..he.. Pas jam 21.00 kita check in ke counter Air Asia, sebelumnya saya uda web check in di website Air Asia jadi sudah mendapatkan no kursi. Tapi kursinya dapat yang dibagian belakang dan bukan posisi dekat jendela melainkan posisi kursi tengah untuk ganti kursi di website kita dikenakan biaya lagi. Alhamdulilah dapat pelayan yang baik pas check in jadinya pas minta ganti kursi agak ke depan dia ga keberatan. Malah mbaknya kasi kita duduk disisi dekat jendela dengan 3 kursi yang hanya diisi oleh kita berdua. Wow how lucky we are. Jadinya saya bisa tidur lempeng selama perjalanan 6 jam ke Seoul he..he..

Foto kabin Air Asia KL-Seoul diambil dari seatguru.com
Beres check in, kita langsung menuju imigrasi dan ruang tunggu pesawat. Karena masih lama berangkatnya, saya bikin pop mie dulu deh buat ganjal perut sebelum naik pesawat. Nyari-nyari air panas ga ketemu, drinking water di KLIA2 rata-rata dingin semua. Akhirnya dengan senyuman manis saya minta air panas ke mas-mas di MC.D cafe, Alhamdulillah dikasi malah sempat ngobrol dimana popmie ini saya beli he..he.. Srumput-srumput popmie nya berdua, yang lain pada liatin kita sepertinya penasaran campur mupeng ma popmie panas yang kita makan, soalnya aromanya nyebar kemana-mana he..he..

Perut hangat dan kenyang, lalu jam 00.30 AM kita sudah disuruh naik ke atas pesawat. Pesawat yang kita naiki adalah tipe pesawat Airbus A330-300 yang layout tempat duduk ekonominya 3-3-3. Lumayan besar, seperti pesawat yang saya naiki dari Singapura ke New Zealand. Berikut layout tempat duduk pesawat dari situs seatguru.com dan foto-foto bagian dalam pesawat. Bismillahhirahmanirrahim..Seoul, We are coming. Tepat jam 1 dini hari kami berangkat ke Seoul, estimasi nya kami sampai jam 08.30 pagi waktu Seoul. Selama perjalan kami berdua tidur untuk recovery tubuh, agar seger sampai di Seoul paginya. Next saya akan bercerita gimana pengalaman kami hari pertama di Seoul.
 
Layout pesawat A330-300 dari seatguru.
Seoul dari atas pesawat sebelum kami mendarat.

8 komentar:

  1. Aku juga pernah naik yoyo bus, bus nya overall nyaman lah ^^
    Watch movie online
    Watch movie bluray

    BalasHapus
  2. kalo booking tiket bis online pake debit mandiri bisa ga ? atau bayar disana bisa ga ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau beli online mesti pake kartu kredit deh, ga bisa dengan debit kecuali kalau memang sudah kerja sama (secara ini bus Malaysia bukan bus Indonesia). Saran saya beli on the spot aja, jadi datang langsung ke terminal bus beli busnya pas mau berangkat. Selain yoyo ada juga bus-bus lain yang tujuannya juga ke KLIA jadi ga perlu khawatir kehabisan tiket.

      Hapus
  3. Mba mau tanya? Kalau shower room di lantai brp ya? Soalnya saya ada rencana ke hong kong & transit 6 jam di sana. Terimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saya sempat lihat shower room disalah satu toilet dilantai yang sama dengan bagian check in di Klia yg. Tapi untuk di area transit saya tidak memperhatikan letaknya dimana, saya mandi saat di Bandara Seoul (perjalanan balik dari Seoul ke Kl), bukan di bandara KL.

      Hapus

Sering Dipandang Sebelah Mata, Ternyata Wisata Negara Balkan Seindah Itu.

  Kotor Bay - Montenegro. Alhamdulillah, beberapa hari yang lalu saya baru saja kembali dari trip beberapa negara di Eropa. Pada trip kali i...